“hati harus seperti air terlihat halus dan lemah lembut bagaikan kapas, namun potensi yang terkandung didalamnya tidak dapat di patahkan”.
“kejujuran = sarana pelatihan diri”.
“batin manusia bagaikan sepetak sawah, bila tak ditanami bibit yang baik. Juga tidak akan menghasilkan buah yang baik”.
“tanpa pikiran dan niat yang sesat, batin menjadi tentram, hati yang lurus tidak akan mudah dirasuk oleh kesesatan”...
“penyakit yang menyerang tubuh tidak menakutkan, yang mengerikan adalah jiwa yang telah menderita sakit”.
“menginginkan hati dan niat terkonsentrasi, harus meredam semua pikiran kacau dan tetap memegang teguh niat yang murni, inilah yang disebut pembinaan hati pada semua kesempatan yang ada”.
“ada sebagian orang selalu merasa risau, karena dia menyimpan dalam perkataan orang lain yang sebenarnya tidak bermaksud apa-apa”.
“dengan cinta kasih yang mesra memberi perhatian pada orang lain, cinta kasih ini merupakan benih penciptaan keberkahan”.
“melakukan sesuatu harus berprinsip pada ketulusan dan kebenaran, dalam berhubungan dengan sesama hendaknya berlapang dada dan lemah lembut”.
“orang yang tidak mampu bersikap mengalah adalah orang yang masih selalu terkenang pada keberhasilan yang di capai pada masa lalu”.
“setiap hari kita mesti berterimakasih kepada Allah, orang tua dan segala makhluk hidup, jangan berbuat mengecewakan mereka sepanjang hidup kita”.
“kebijaksanaan berawal dari berkepribadian yang baik”.
“persahabatan bila diumpamakan bukanlah seperti :
Matematika, yang selalu bisa dihitung nilainya.
Ekonomi, yang selalu berharap materi.
Biologi, yang selalu memperhatikan penampilan fisik.
Tapi persahabatan adalah sebuah ...
Sejarah, yang akan selalu dikenang sepanjang masa”.
“kejujuran adalah mata uang yang paling berguna dimana-mana”.
“manis jangan segera ditelan, pahit jangan segera dimuntahkan”.
“tidak ada yang mudah, tapi tidak ada yang tidak mungkin”.
“kemewahan merangsang timbulnya kebutuhan-kebutuhan, kesederhanaan menambah kebahagiaan”.
“manis akan terlihat manis setelah mengecap yang pahit”.
“satu titik pengharapan lebih, akan berakibat penyesalan”.
“anda tidak akan mencintai sesuatu, jika tidak mengetahui apa yang anda cintai”.
“dari setitik kasih sayang bisa didapat sebuah persaudaraan”.
“mengalah demi pencapaian keberhasilan orang lain merupakan pembinaan sifat pelurusan perilaku”.
“kebanyakan orang sering kali tidak menyadari, bahwa setiap hari ia telah menerima perhatian dari orang lain”.
“dalam kehidupan bila seseorang membutuhkan kita dan kita mempunyai kemampuan untuk membantunya, itu adalah saat-saat yang paling berharga”.
“cinta yang universal, mendalam dan suci tanpa pamrih adalah kasih sayang tanpa harus mempunyai hubungan darah dan berbelas kasih dalam serasa dan sepenanggungan”.
“bila mampu menahan hasrat yang berlebihan, maka dalam hidup tidak akan saling berhitungan”.
“sifat mulia yang paling sulit ditemukan pada seseorang adalah dengan kekuatan seadanya dapat memikul sema tanggung jawab”.
“meskipun hanya sebuah sekrup kecil, juga harus dipastikan apakah sudah terpasang dengan erat, agar dapat berfungsi dengan sepenuhnya”.
“maafkanlah seseorang yang menyakiti anda tanpa disengaja dan jangan menjadi orang yang mudah disakiti oleh seseorang”.
“kebanyakan orang bahagia bila mereka mau menjernihkan pikirannya”.
“tanpa ketegangan tiada konsentrasi dan tanpa konsentrasi tiada kesuksesan”.
“tidak ada usaha yang gagal, kegagalan adalah usaha untuk mencapai kemenangan”.
“nilai kehidupan harus diukur dengan garis yang lebih mulia yaitu kerja bukan usia”.
“pertimbangkanlah mana yang dapat engkau kerjakan dan mana yang tidak dapat”.
“gagal dalam kemuliaan lebih baik daripada menang dalam kehinaan”.
“kepemimpinan bukan suatu posisi, tapi kepemimpinan adalah suatu tindakan yang membuat orang lain menjadi lebih baik”.
“gunakanlah kedua tangan kita untuk kebaikan, lalu lihatlah apa yang akan terjadi”.
“apa yang dikehendaki akan cepat diperoleh dengan senyum daripada dengan pedang”.
“jangan kecewa bila dunia tidak mengenal anda, tapi kecewalah bila anda tidak mengenal dunia”.
“belajar tanpa berfikir tak ada gunanya, berfikir tanpa belajar adalah berbahaya”.
“yang berperan diantara akal budi dan realita adalah manusia, bila ada keselarasan antar akal budi dan realita, maka tercapai juga keselarasan bagi manusia”.
“kerisauan bagai ular berbisa yang terlelap dalam hati manusia, akan menggigit bila ia terbangun ketika tersentuh”.
“waktu adalah kehidupan manusia.
Jika digunakan untuk membaca akan menjadi sumber kebijaksanaan.
Jika digunakan untuk berfikir akan menjadi kekuatan.
Jika digunakan untuk berdo’a akan menjadi keberkahan dan rahmat.
Jika digunakan untuk bekerja akan menjadi keberhasilan.
Jika digunakan untuk beramal akan menghantarkan menuju surga.
Gunakan waktu untuk kehidupan yang sebenarnya, sesungguhnya kewajiban hamba lebih banyak daripada waktu yang tersedia”.
“yang terpenting dari pelatihan diri adalah melakukan perbuatan baik dengan tindakan nyata, walau kecil akan lebih baik daripada hanya membicarakannya”.
“manusia yang memang dilahirkan didunia, tidak lepas dari kehidupan bermasyarakat. Melatih diri juga tidak bisa dengan cara meninggalkan khalayak ramai dan mengasingkan diri”.
“kehidupan manusia yang memuaskan tidak tergantung dari materi kekuasaan, ketenaran dan kedudukan, tapi perhatian dan kesetia kawanan antar seaama manusia”.
“pembinaan diri dan kepribadian seseorang terlihat dalam 4 tatakrama yang ditampilkan dalam :
Berjalan.
Berdiam diri.
Duduk.
Berbaring.
“ketika seseorang sudah tidak mampu mendidik dirinya sendiri, juga tidak akan mampu menerima didikan dari orang lain, karena proses pendewasaan sebenarnya telah terhenti”.
“hati hendaknya bagaikan bulan purnama yang terlihat jelas dimana-mana, juga harus luas bagaikan cakrawala yang menampilkan langit biru yang luas”.
“orang yang tidak melaksanakan shalat :
Subuh : dijauhkan cahaya muka yang bersinar.
Dzuhur : tidak diberikan berkah dalam rizky.
Ashar : dijauhkan dari kesehatan / kekuatan.
Maghrib : tidak diberi santunan anak-anak yatim.
Isya : dijauhkan kedamaian dalam tidur”.
“kehidupan manusia tidak selamanya baik, tetapi bagi orang yang terlatih dan berpengalaman, selalu bisa mengatasinya dengan baik”.
“pencapaian keberhasilan dimasa depan didapat dari pemanfaatan setiap detik dalam hidup, masa depan juga merupakan akumulasi dari masa sekarang”.
Quotes-quotes yang bagus diposting di Entry ini ya? Hehe :D
BalasHapusDapet darimana? Sendiri atau Mbah Google? He.
Likes likes! Terutama yang persahabatan! Two thumbs up (y)
baru tau kalo kamu pernah ngepost :') maaf.. Maaf.. Itu dapet dari ngumpulin sms-sms dari temen hheu
BalasHapus